PERJALANAN KAFIR & FASIQ
DI ALAM BARZAKH
رحلة الكافر في عالم البرزخ
Di makalah ini kita akan menyimak prihal orang kafir atau fasik dari sejak sakarat sampai kondisi terakhir dialam barzakh. Alam penantian datangnya hari kiamat, alam yang penuh kenikmatan dan penderitaan.
“Ketika seorang kafir sudah berada dipenghujung kehidupan dunia dan menyongsong akhirat, turunlah kepadanya malaikat – malaikat hitam wajah, dengan membawa masuh (pakaian dari bulu) dan duduklah mereka menghadapi nya sejauh mata memandang. Kemudian datanglah malaikat maut yang langsung duduk dekat kepalanya dan berkata: “wahai jiwa yang buruk, keluarlah kepada kemurkaandan kemarahan Allah”. Kemudian malaikat maut pun mencabut ruh itu seperti mencabut cakar besi yang bercabang cabang dari setumpuk kain wol yang basah.
Setelah ruh itu diambil oleh malaikat maut, malaikat – malaikat berwajah hitam itupun segera merebutnya dan meletakannya di dalam masuh. Keluarlah dari ruh itu bau busuk sebusuk bangkai terbusuk yang ada di bumi ini.
Para malaikat itu pun mengangkat ruh tsb menuju langit. Setiap meliwati sekumpulan malikat, yang dilewati berkata: “ruh busuk siapa ini.?” Merekapun menjawab: “fulan bin fulan” dengan menyebut nama terburuk yang pernah di sandangnya di dunia. Ketika mereka sampai kelangit dunia, merekapun minta dibukakan pintu, tetapi tidak dibukakan.
Kemudian Rasulullahpun membaca ayat:
“Tidak dibukakan untuk mereka pintu – pintu langit dan tidak akan mereka masuk surga sampai bisa seekor unta memasuki lubang jarum” ketika itu Allahpun berfirman: “tulislah buku catatan hambaku ini disijjin di bumi terbawah.” Kemudian dilemparkan ruh nya. Rasulullah pun membaca ayat: “barang siapa yang bersyirik (musyrik) kepada allah, seakan akan menukik dari langit dan disambar burung (besar) atau diterbangkan angin ketempat yang jauh”
Maka dikembalikanlah ruhnya ke jasadnya dan datanglah dua malaikat mendudukkan nya sambil bertanya: “siapa tuhanmu?” diapun menjawab: “Ha… Ha… aku tak tahu”. Kedua malaikat itu bertanya lagi: ”apa agamamu?” dia pun men jawab: “Ha… Ha… aku tak tahu” maka kedua malaikat itu pun lagi bertanya: “siapa pria yang diutus kepada kalian?” dia pun men jawab: “Ha… Ha… aku tak tahu”
Ketika itu terdengar seruan dari langit: “berdusta dia! Berilah dia pembaringan dari api neraka dan bukalah untuk nya pintu ke neraka” (Dari pintu itu) sampailah kepada nya panas neraka dan angin panasnya. Kemudian disempitkan kuburnya sampai berantakan tulang rusuknya. Kemudian datang kepadanya seorang pria buruk wajahnya, buruk pakaiannya dan busuk baunya sambil berkata: “menderitalah engkau. Inilah hari yang engkau dijanjikan.” Maka si kafir pun berkata: “siapa engkau? Mukamu yang penuh dengan kejahatan” orang itu pun menjawab: “akulah amal burukmu” maka si kafirpun berkata: “wahai tuhan jangan kau jadikan hari ki amat.” (HR Ahmad, Abu Dawud, Al Hakim Dengan Syarat – Syarat Bukhori & Muslim)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Please Uktub Your Ro'yi Here...