Oleh :
Abdurrahman
Salah satu dari
kekurangan saya adalah suka bergaul dengan orang lain, hingga banyak sekali
teman yang saya dapatkan dalam pergaulan tersebut. Posisi teman bahkan
seringkali menggantikan saudara hingga orang tua. Jika ada kekurangan uang,
saya terkadang pinjam ke teman, walaupun tidak terus menerus. Jika ada masalah
saya juga biasanya lebih suka untuk berbicara dan sharing dengan teman daripada
dengan saudara atau orang tua. Dalam keadaan duka seringkali saya tidak menceritakan
kepada orang tua atau saudara, lagi-lagi kepada temanlah saya bercerita. Ringkasnya
saya hidup ini dikelilingi oleh teman-teman yang selalu siap membantu saya.
Begitu banyaknya
teman saya hingga mereka menjadi bagian tidak terpisahkan dalam hidup saya,
bahkan merekalah yang secara tidak langsung memberikan inspirasi untuk semangat
hidup saya. Kebiasaan saya yang suka ngobrol juga seringkali obrolan antar
teman lebih dekat dari saudara dan orang tua. Teman-teman saya berasal dari
berbagai strata social, dari tukang bangunan hingga pejabat di sebuah
perusahaan, dari anak kelas 4 SD hingga Professor. Mereka semuanyalah yang
telah mengisi hari-hari saya.
Di antara
sekian ratus teman saya ada beberapa yang bisa menjadi obat penawar duka ketika
gelisah melanda, mereka memberikan makna hidup yang luar biasa sehingga
menjadikan hidup saya lebih bermakna, begitu dekatnya dengan mereka hingga
sudah saya anggap seperti saudara, orang tua dan keluarga dekat, sebagian
teman-teman dekat saya memang orang yang lebih tua dari saya sehingga saya akan
dengan mudah berbicara dan meminta nasehat dari mereka.
Walaupun teman-teman
saya begitu banyak dan sebagian mereka adalah teman dekat namun ternyata
seringkali ketika mereka jauh saya juga memerlukan seorang teman yang
senantiasa bisa menemani saya, selama saya di dunia dan kalau perlu hingga saya
meninggal dunia…. Hah… apa bisa? Itulah yang beberapa hari terakhir ini saya
pikirkan, di tengah hari-hari yang penuh dengan kesibukan dan teman-teman yang
mengelilingi saya, ternyata terbersit juga kesadaran bahwa ternyata mereka
semua teman-teman saya hanya menemani di dunia ini saja sementara ketika nanti
saya meninggal dunia semuanya akan mejauhi saya, bahkan bisa jadi mereka akan
merasa jijik melihat jasad saya.
Di saat-saat
seperti inilah saya memerlukan seorang shahabat yang tidak hanya hadir di dunia
ini namun hingga mati. Ternyata teman tersebut ada dan senantiasa bersama kita,
namuns eirngkali kita lupa dan membiarkan ia sendirian tanpa kita berusaha
untuk terus mendekatinya, bercengkerama dengannya dan merasa tenteram
bersamanya. Karena terlalu banyaknya teman di dunia seringkali kita lupa teman
di kuburan sana senantiasa menanti kehadiran kita, ia dengan sabar
memperhatikan, mendoakan dan mengajak agar ia disapa. Tahukah kita teman yang
akan menemani kita di dunia hingga kita meninggalkannya? Amal sholeh kita,
itulah teman sejati yang akan menemani kita di dunia ini hingga kita nanti
mati. Ia akan dengan setia menemani kita di kubur saat teman-teman kita di
dunia kabur, ia akan bersama dengan kita menanti hari kiamat tiba.
Alangkah berbahagianya
kita ketika sendirian dalam kubur ada seorang teman yang dengan setia, dengan
ketampanannya, dengan kecantikannya menemani kita hingga hari kiamat tiba, seorang
teman yang sangat menyenangkan, raut mukanya sedap dipandang, aroma tubuhnya
membawa kedamaian dan bersama dengannya bagaikan malam pertama pernikahan. Sebuah
keadaan yang senantiasa diharapkan oleh semua insane, ketika semua teman
meninggalkan kita di kuburan, ia dating membawa semerbak keharuman, ia datang memberikan
hiburan dan gurauan yang menjadikan kita lupa ternyata kita di kuburan. Itulah
amal shaleh yang selalu kita laksanakan, ia akan menjadi teman di kuburan yang
tidak pernah bosan menemani kita hingga hari kiamat tiba. Maukah anda berteman
dengannya? Maukah anda ditemani olehnya? Maukah anda bersahabat dengannya? Jika
mau maka beramalah, lakukanlah amal kebajika niscaya teman di kuburan akan siap
sedia menyambut anda….
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Please Uktub Your Ro'yi Here...